25 radar bogor

Soal Jaringan Bisnis Narkoba dalam Lapas, Kasat Narkoba: Kita Bakal Razia

Satuan Narkoba Polres Bogor, berhasil mengungkap kasus peredaran narkoba jaringan Lapas. Arifal/Radar Bogor
Satuan Narkoba Polres Bogor, berhasil mengungkap kasus peredaran narkoba jaringan Lapas. Arifal/Radar Bogor

BOGOR-RADAR BOGOR, Satuan Narkoba Polres Bogor, terus melakukan pengembangan perihal jaringan narkotika dalam Lembaga Pemasyarakatan (Lapas).

Setelah tertangkapnya pengedar narkotika jaringan Lapas oleh Sat Narkoba Polres Bogor, akhir bulan lalu, Satnarkoba Polres Bogor bakal melakukan razia.

Kapolres Bogor, AKBP Roland Ronaldy menegaskan, pihaknya akan terus memerangi peredaran narkotika di Bogor. Termasuk jaringan dalam Lapas. “Iya, kita akan terus kembangkang,” tegasnya.

Hal itu terungkap saat Satnarkoba Polres Bogor, menangkap dua pengedar narkotika jaringan Lapas. Bisnis terlarang narkotika dijalankan napi di salah satu lapas di Kota Bogor. “Pastinya (razia),” ujar Kasat Narkoba Polres Bogor AKP Eka Chandra kepada radarbogor.id beberapa waktu lalu.

Perihal razia dalam Lapas, terangnya, tentunya tidak dilakukan sendirian. Satnarkoba Polres Bogor akan berkordinasi bersama BNNK Bogor. “Iya, nanti sama BNNK juga,” tuturnya.

Sementara itu Kapolres Bogor, AKBP Roland Ronaldy memaparkan ada dua pelaku yang ditangkap dalam jaringan Lapas. Satu mengendalikan di dalam Lapas. “Inisialnya MR yang dalam Lapas sebagai yang mengontrol. Sedangkan satu lagi inisial YS,” tuturnya.

Kapolres Bogor AKBP Roland Ronaldy menegaskam akan terus memerangi penyalahgunaan narkotika ini. “Kita akan terus kembangkan. Tidak sampai disini,” tukasnya.(all)