25 radar bogor

Juve Era Pirlo Awali Serie A Dengan Kemenangan

Juventus FC
Juventus FC

TURIN-RADAR BOGOR, Andrea Pirlo memulai tenor kepelatihannya di Juventus dengan dengan kemenangan 3-0 atas Sampdoria dalam laga pekan pembuka Liga Italia Serie A musim 2020/21 di Stadion Allianz, Turin, Senin (21/9/2020) dinihari tadi. 

 

Pemain baru Juventus Dejan Kulusevski membuka keunggulan tuan rumah pada menit ke-13, diikuti gol Leonardo Bonucci pada menit ke-78 dan ditutup Cristiano Ronaldo 10 menit kemudian.

 

Hasil itu menempatkan Juve di peringkat kedua klasemen sementara Liga Italia, sedangkan Samporia terpuruk di dasar klasemen, demikian catatan laman resmi Liga Italia.

 

Pada laga kompetitif perdana Pirlo sebagai arsitek Juve, tuan rumah membuka peluang saat sepakan Danilo melambung di atas mistar gawang Sampdoria, disusul sepakan Ronaldo dari sudut sulit yang masih dapat digagalkan kiper Emil Audero.

 

Kulusevski mencetak gol perdana Juve di era Pirlo melalui penyelesaian akurat. Ronaldo berusaha menerobos ke kotak penalti Sampdoria, bola kemudian terpental akibat tekel dan Kulusevski mengarahkan bola ke sudut jauh dengan bagian dalam kaki kirinya.

 

Ronaldo hampir menggandakan keunggulan Juve saat ia bergerak cepat di sisi kiri setelah mendapat operan dari Weston McKennie, namun sepakannya dari sudut sempit masih membentur mistar gawang.