Rakyat begitu serius menyikapi draft RUU HIP karena hal ini terkait ideologi bangsa yang dianggap begitu sakral untuk ditafsiran kembali hanya untuk kepentingan kelompok atau golongan tertentu.
Belajar dari kegaduhan yang sering terjadi inilah seharusnya pemerintah hadir ditengah-tengah rakyat untuk memberikan solusi jitu mendamaikan tokoh-tokoh bangsa untuk merajut kembali kekusutan tafsiran yang bisa meruntuhkan kedaulatan negara.
Karena dengan kehadiran pemerintah ditengah hiruk pikuk perdebatan RUU HIP setidaknya kegaduhan politik bisa diselesaikan dengan damai, bukan malah sebaliknya pemerintah tetap ngotot menggolkan RUU HIP tersebut, hal itu bisa jadi pertanda buruk bagi pemerintah karena sudah tidak menganggap rakyat sebagai kepentingan utama dalam menjalankan pemerintahan.