25 radar bogor

Di PHK Gara-gara Corona, Kakek ini Kayuh Sepeda Berhari-hari Demi Pulang Kampung

Kakek ini rela mengayuh sepede berhari-hari demi pulang kampung.
Kakek ini rela mengayuh sepede berhari-hari demi pulang kampung.

RADAR BOGOR-Kisah pilu menimpa seorang kakek yang satu ini. Ia terpaksa mengayuh sepeda berhari-hari menempuh ratusan kilometer untuk pulang kampung.

Hal itu dilakukan lantaran ia baru saja terkena PHK dari tempat pekerjaanya akibat Pandemi Covid-19.

Kisah kakek itupun viral di Jagad Maya. foto viral seorang kakek kena PHK dan harus pulang kampung Naik Sepeda ratusan kilometer itu pun dibagikan oleh akun Facebook @Wiapaporn Rungchot. Juga akun Instagram @catatanseorangAyah dan sudah di like 30 ribu lebih pengguna Instagram.

Dikutip dari Borak Daily, saat ditemukan kakek itu dalam kondisi letih dan kelelahan. Ia juga tak memiliki uang sepeserpun sehingga tak dapat membeli makanan atau minuman.

Kakek yang masih mengenakan seragam satpam lengkap itu mengayuh sepeda mulai dari Provinsi Rayong. Sementara, kampung halamannya terletak di Provinsi Ubon Ratchathani, Thailand.

Penglihatan sang kakek terganggu namun ia tak punya uang untuk berobat. Alhasil, ia memilih untuk pulang ke kampung halaman usai kena PHK dari tempatnya bekerja.

Lelaki tua itu juga sempat menuntun sepedanya karena merasa kelelahan dan hari mulai beranjak malam sementara kondisi penglihatannya terganggu. (all)